SULTRA.FAJAR.CO.ID, KOLAKA TIMUR – Penantian posisi pimpinan eksekutif tertinggi di Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) menemui titik akhir. Andi Merya Nur yang beberapa bulan terakhir menjabat pelaksana tugas (Plt) bupati, kini bakal dilantik sebagai bupati definitif.
Hal ini dipastikan oleh Plt. Kepala Biro Pemerintah Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Basiran kepada awak media beberapa waktu lalu. Dikatakannya, surat keputusan (SK) yang dikeluarkan Kemendagri, menerangkan Andi Merya sebagai Bupati Koltim.
Selanjutnya, SK dari Kemendagri itu bakal dilaporkan ke Gubernur Sultra, Ali Mazi pekan depan, lalu ditindaklanjuti terkait mekanisme teknis dan administrasi, termasuk jadwal pelantikan.
Sementara itu, Andi Merya Nur yang dikonfirmasi terpisah, mengungkapkan, ia siap mengemban amanah dari rakyat Koltim untuk melaksanakan pemerintahan sesuai dengan visi misi Samsul Bersama Merya (SBM) yang sudah dirancang begitu baik.
Orang nomor satu di Koltim ini pun mendambakan sosok Diana Massi, istri almarhum bupati terpilih Samsul Bahri Madjid untuk mendampinginya menjalankan roda pemerintahan dan mengabdi dalam misi pembangunan daerah.
Menurut mantan Wakil Ketua DPRD Koltim ini, suara rakyat hingga ke akar rumput, menginginkan Diana Massi menjadi wakil bupati karena pembawaannya yang santun bersahaja dan merakyat, mirip dengan almarhum Samsul Bahri.
Tak hanya itu, Diana Massi juga dinilai sebagai orang yang paling mengerti dengan konsep pembangunan SBM, sehingga jika duduk bersama Andi Merya, roda pemerintahan diyakini akan berjalan sesuai harapan rakyat.