Persiapan Tanding di PON XX Papua 2021, Korem 143/HO Fasilitasi Vaksin 7 Atlet Sepak Takraw

  • Bagikan

SULTRA.FAJAR.CO.ID, KENDARI – Pemberian vaksin kepada atlet Sepak Takraw Sultra merupakan wujud komitmen Korem 143/HO dalam mendukung capaian prestasi atlet Sultra yang akan bertanding di Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XX di Provinsi Papua tahun 2021 yang akan berlangsung pada 2 hingga 15 Oktober mendatang.

Hal ini dikatakan Plh Kapenrem 143/HO Letda Inf Rusmin Ismail dalam rilisnya, Kendari, Sultra, Kamis (5/8/2021).

Rusmin juga menyampaikan bahwa, kedekatan antara Korem 143/HO dan KONI Sultra telah berlangsung lama dan bahkan sebagai Ketua Federasi Olahraga Karate-do Indonesia (FORKI) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Komandan Korem (Danrem) 143/HO Brigjen TNI Jannie A. Siahaan membuka pintu fasilitas olahraga yang ada di Makorem 143/HO termasuk fasilitas Fitness untuk digunakan para atlet KONI.

“Termasuk juga vaksinasi bagi 7 orang atlet Takraw yang akan bertanding di Papua nanti. Korem 143/Halu Oleo senantiasa ada dan terbuka serta siap membantu dengan segala keterbatasan yang ada tentunya,”ujar Rusmin

“Vaksin ini sifatnya untuk kelengkapan administrasi bagi atlet yang akan bertarung di PON XX yang akan berlangsung di Papua,” imbuh dia.

Senada itu, pelatih Tim Sepak Takraw Sultra Hermansyah mengatakan bahwa vaksin ini menjadi persyaratan wajib untuk berangkat bertanding di ajang PON XX.

“Alhamdulillah, semua sudah lengkap, tinggal persiapan untuk berangkat,” ujarnya.

Terkait dengan target dalam PON XX, Hermansyah berharap dapat mencapai prestasi tertinggi yaitu mempersembahkan medali emas buat Provinsi Sulawesi Tenggara.

  • Bagikan