Kebakaran di Jalan Martandu, Seorang Lansia Nyaris Dilalap Si Jago Merah

  • Bagikan

SULTRA.FAJAR.CO.ID, KENDARI – Seorang Lansia Nyaris Tewas terbakar dalam sebuah peristiwa kebakaran yang terjadi di Dekat Bundaran Gubernur di Jalan Martandu Kelurahan Kambu Kecamatan Kambu Kota Kendari, Sabtu (14/8) sekira pukul 10.00 WITA.

Berdasarkan Informasi yang dihimpun fajar.co.id, diduga kebakaran ini akibat hubungan pendek arus listrik (korsleting) pada sebuah rumah makan dan karena kencangnya angin, akhirnya api merembet ke sebuah Kios Sembako,Toko ATK dan Indekos yang memiliki tiga kamar.

Beruntung api segera dapat dipadamkan dengan bantuan tiga unit mobil Damkar Kendari, satu unit Watercanon dari Polda Sultra dan bantuan warga.

“Ada seorang perempuan lanjut usia (Lansia) tadi itu nyaris jadi korban kebakaran, Sudah sempat disentuh api. Untung cepat diselamatkan keluar. Sudah dibawa ke rumah sakit pakai mobil polisi,” ujar salah seorang warga di TKP.

Kejadian kebakaran ini juga sempat viral dimedsos dalam sebuah video amatir berdurasi 2 menit 50 detik.

Tak ada korban jiwa akibat kebakaran ini. Namun kerugian materil ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Hal ini disampaikan oleh Kadis Pemadam Kebakaran Kota Kendari Junaidin Umar via grup whatsapp Damkar Kendari.

“Kerugian akibat kebakaran ini ditaksir, untuk Korban Hadena (60), luas bangunan 5×12 m kerugian kurang lebih 70 juta rupiah, Haris (52), luas bangunan 5×12 m, kerugian kurang lebih 50 juta rupiah, Ld. Muh.Ali Aswandi (61) luas bangunan 8 x 9 m, kerugian kurang lebih 40 juta rupiah dan terakhir, Hasnawati (61), luas bangunan 3×12 m, kerugian kurang lebih 100 juta rupiah,”ungkapnya.(ismar/FNN)

  • Bagikan