Sedang Latihan Renang, Pemuda Di Kolaka Utara Meninggal dunia Digulung Ombak

  • Bagikan

SULTRA.FAJAR.CO.ID, KOLAKA UTARA – Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari menerima laporan dari Daud salah satu Kerabat Korban, bahwa telah terjadi Kondisi Membahayakan Manusia (KMM) yakni adanya 3 orang yang tenggelam di Pantai Bahari Desa Pakue, Kecamatan Pakue Utara, Kabupaten Kolaka Utara pada Hari Minggu, 22/8 sekira pukul 22.15 WITA.

” Dari 3 orang ini, 2 orang diantaranya berhasil selamat sedangkan 1 orangnya lagi masih dalam pencarian,” ungkap Kepala Basarnas Kendari Aris Sofingi dalam rilisnya kepada fajar.co.id, Senin (23/8).

Lanjutnya, adapun data Korban ini, yakni Amos (17), Abraham (35) yang kedua selamat dalam kecelakaan ini, sedangkan Jendri Kombong Datu (19) hilang digulung ombak dan akhirnya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

“Ketiganya merupakan warga Desa Tobela Kecamatan Porehu Kabupaten Kolaka Utara,” ujarnya.

Kata Aris Sofingi, adapun kronologi kejadian, bahwa pada Hari Minggu, (22/8) sekira pukul 15.30 WITA, 3 orang korban ini melakukan kegiatan berenang di Pantai Bahari dalam rangka persiapan salah satu korban yang akan ikut seleksi penerimaan anggota TNI.

Lalu, pada pukul 17.30 WITA saat sedang latihan ketiga korban terseret ombak, 2 orang korban berhasil selamat dengan cara berusaha mencapai ke tepi pantai sedangkan 1 orangnya lagi korban terseret digulung ombak.

Selanjutnya, setelah mendapat laporan tersebut diatas, pada pukul 22.35 WITA, Tim Rescue Pos SAR Kolaka diberangkatkan menuju Lokasi Kejadian Kecelakaan dengan jarak tempuh sekitar 218 km dari Pos SAR Kolaka.

  • Bagikan

Exit mobile version