Agar Selalu Ingat Daerah Asalnya, Wagub Sultra Berikan Baju Adat dan Sarung Tenun Tolaki untuk Apriyani Rahayu

  • Bagikan

“Selain itu, saya juga memberikan sebuah Baju khas adat Tolaki dan Sarung tenun khas Tolaki yang terbaik, agar dia selalu kenang dan dia pakai agar ia selalu mengingat Daerahnya Tolaki, daerahnya Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara dan ingat saya sebagai orangtuanya,” ujarnya.

Kemudian kata Wagub Sultra ini, Dan untuk almarhum Ibunda Apriyani, kami sama sama kita kirimkan doa Al Fatihah.

“Karena terus terang, almarhum Ibunda Apriyani ini sangat mempunyai andil yang sangat besar hingga hari ini Apriyani dapat meraih medali emas di ajang internasional, walaupun almarhum ibundanya tersebut tidak menyaksikan langsung prestasi anaknya saat ini,” tuturnya.

“Akhir kata, saya sangat berbangga akan kehadiran Apriyani Rahayu pada siang ini dikediaman saya, mudah-mudahan kita selalu mendapatkan ridho dari Allah SWT,” pungkasnya.(ismar/FNN)

  • Bagikan

Exit mobile version