Resmi Digelar, Ratusan Peserta Meriahkan Festival Domino se Sultra

  • Bagikan

SULTRA.FAJAR.CO.ID, KENDARI – Festival lomba domino tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) resmi dibuka Kamis (16/9/2021). Kegiatan yang berlangsung di pelataran eks MTQ Kota Kendari ini diikuti 347 peserta yang berasal dari beberapa Kabupaten di Sultra.

Kejuaraan domino se Sultra ini terselenggara berkat kerjasama antara Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra, DPRD Sultra, Polda Sultra, KOREM 143/HO Kendari, DPP LAT Sultra, DPW KKSS Sultra, DPP RKM Sultra, DPW LSM LIRA Sultra, DPW PPWI Sultra, PB Poros Muda Sultra, serta Kedai Coffe Story Kendari.

Guna memeriahkan kegiatan tersebut panitia pelaksana kegiatan menyiapkan beberapa hadiah menarik yang bakal diperebutkan para peserta.

Untuk Juara I hadiah 1 unit motor metic merk Yamaha, Juara II hadiah 1 unit Televisi 42 Inchi merk Polytron, juara III hadian 1 unit kulkas merk Polytron, juara IV hadiah I unit mesin cuci merk Sharp, dan peserta yang menempati peringkat ke lima sampai delapan besar masing-masing mendapat 1 unit kipas angin.

Kegiatan yang secara resmi dibuka Advokat Khalid Usman SH MH, selaku Wakil Ketua DPP LAT Sultra Bidang Advokasi dan Bantuan Hukum itu, berlangsung hikmat dan penuh rasa kebersamaan.

Dalam kesempatan itu ketua panitia kegiatan, La Songo, mengungkapkan, momentum kegiatan ini diharapkan dapat memupuk tali persaudaraan antar sesama peserta, tanpa memandang agama, suku dan adat istiadat.

Di samping itu lanjut dia, pelaksanaan kegiatan ini juga diharapkan akan mampu menciptakan sportifitas antar sesama peserta, dengan tujuan menumbuhkan semangat dan kepercayaan terhadap para pihak yang telah banyak berkontribusi demi suksesnya kegiatan tersebut, untuk selanjutnya dapat berjalan secara berkesinambungan.

  • Bagikan