Aurilie Dhea Meisy Sumbang Medali Perdana Sultra di PON Papua XX

  • Bagikan

SULTRA.FAJAR.CO.ID, JAYAPURA – Meskipun pegelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua XX belum dibuka secara resmi, namun sejumlah Cabang Olahraga (Cabor) mulai dipertandingkan.

Salah satunya Triathlon. Bangganya lagi, atlet Triathlon Sulawesi Tenggara (Sultra) atas nama Aurilie Dhea Meisy berhasil menyumbangkan medali pertama buat Sultra.

Aurilie Dhea Meisy berhasil menyabet medali perak di kelas Aquathlon, Rabu (22/9/2021).

Hal ini disampaikan langsung oleh Pembina Pengprov Federasi Triathlon Indonesia (FTI) Sultra yang juga menjabat sebagai Komandan Lanal Kendari, Kolonel Laut (P) Andike Sry Mutia kepada awak media.

“Tadi pagi (Rabu, red) atlet Triathlon turun di kelas Aquathlon. Atlet Sultra atas nama Aurilie Dhea Meisy mendapatkan medali perak, besok (hari ini, red) dia bertarung di kelas Triathlon,” ungkap Kolonel Andike.

Ia menjelaskan, kelas Aquathlon dilakukan dengan cara berenang dan berlari. Sedangkan Triathlon dilakukan dengan cara berenang, bersepeda dan berlari.

Atas raihan ini Sultra berhasil duduk diposisi lima di kelasemen sementara PON Papua berada di bawah Jawa Barat dengan 2 emas, Jawa Timur 1 emas, Jawa Tengah 1 emas, Sumatera Selatan 1 perak 1 perunggu dan Banten 1 perak 2 perunggu, tertanggal 22 September 2021.

“Sebelum bertolak ke Jayapura Papua, empat orang atlet Triathlon Sultra ini telah melaksanakan pemusatan latihan di Jasalindo Triathlon Camp di Lawang Jawa Timur dengan pelatih langsung dari negara Brazil yaitu Coach Cali Amara yang telah melatih atlit-atlit Triathlon kelas dunia di Olympiade dan Kejuaraan Iron Man tingkat dunia,” ungkap Kolonel Andike.

  • Bagikan