Series 2 BRI Liga 1, PSM Hadapi Bali United, Bhayangkara dan Borneo Fc

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — PSM Makassar bakal kembali menghadapi tim-tim kuat pada series kedua Liga 1 musim 2021/2022.

Diantaranya mereka harus menghadapi pemuncak klasemen sementara Liga 1, Bhayangkara FC dan Bali United.

Pada laga pekan ketujuh atau laga perdana series kedua, Juku Eja bakal menghadapi tim kuat Bali United pada Minggu (17/10/2021) di Stadion Sultan Agung Bantul.

Sedang laga selanjutnya, PSM bakal dijamu Borneo FC pada Jumat (22/10/2021) di Stadion Manahan, Solo.

Pekan kesembilan PSM bakal menghadapi Persikabo 1973 di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Selasa (26/10/2021).

Selanjutnya, Willy Jan Pluim dkk harus bertemu dengan Persita Tangerang di Stadion Manahan Solo, Senin (1/10/2021).

Series kedua akan diakhiri laga besar antara PSM Makassar menghadapi Bhayangkara FC, Sabtu (6/10/2021) di Stadion Maguwoharjo Sleman.

Jadwal tanding series kedua Liga 1 musim 2021/2022 sudah dikonfirmasi oleh Kepala Hubungan Media PT LIB, Hanif Marjuni. “Insya Allah seperti itu,” ucapnya saat dikonfirmasi, Selasa (5/10/2021).

Ia pun juga sudah menyampaikan jadwal tersebut kepada klub-klub Liga 1.

Hanif menambahkan jadwal tersebut bisa saja berubah tergantung perkembangan PPKM di daerah setempat.

“Sejauh ini sudah diinfokan juga bahwa jadwal akan menyesuaikan juga dengan perkembangan PPKM setempat,” pungkasnya. (zaki/fajar)

  • Bagikan