Empat Atlet Dayung Putri Sultra Kembali Raih Medali Emas

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, JAYAPURA – 4 Atlet Putri Cabang Olahraga Dayung Sulawesi Tenggara kembali meraih medali emas dalam Dayung Rowing 4 min Putri 2.000 meter yang dilaksanakan di Venue Dayung Teluk Yotefa, Jum’at (8/10).

Berita gembira ini, disampaikan oleh IPDA Imam Agus Husein selaku Komandan tim (Dantim) Pengawalan dan Pengamanan Kontingen Sultra dari Brimobda Polda Sultra yang dihubungi via WhatsApp oleh jurnalis fajar.co.id.

Keempat atlet ini yakni Julianti asal Kabupaten Konawe Utara, Aulia Galib asal Kabupaten Konawe Utara, Ambarani Asal Kota Kendari dan Nevi asal Kabupaten Konawe

Dan mengalahkan atlet dari Provinsi lainya yakni DKI Jakarta, Jabar, Sumsel, dan Papua.

Untuk diketahui, Saat ini, Provinsi Sulawesi Tenggara berada di posisi 13 peraih medali dalam PON XX Papua 2021 dengan mengumpulkan 5 Medali Emas, 1 Medali Perak dan 2 Medali Perunggu.(ismar/FNN).

  • Bagikan

Exit mobile version