Brigjen TNI Yufti Senjaya Resmi Dilantik Menjadi Danrem 143/HO

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, KENDARI – Dalam acara lepas sambut yang berlangsung di Makorem 143/HO, Brigjen TNI Jannie Aldrin Siahaan kepada Brigjen TNI Yufti Senjaya diwarnai dengan keharuan para prajurit, PNS dan para istri prajurit.

Hal itu disampaikan Plh Kapenrem 143/HO Letda Inf Rusmin Ismail dalam rilisnya, Kendari, Sultra, Sabtu (8/1).

Disampaikan Rusmin, acara Serah terima kabatan (Sertijab) Danrem 143/HO dari Brigjen TNI Jannie Aldrin Siahaan kepada Brigjen TNI Yufti Senjaya telah dilaksanakan di Balai Prajurit M. Yusuf, Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel).

“Acara Sertijab berlangsung kemarin (Kamis, 6/1/2022) dipimpin Pangdam XIV/Hsn, Mayjen TNI Moch. Syafei Kasno dan dihadiri para pejabat teras Kodam serta Persit Kartika Chandra Kirana PD XIV/Hasanuddin,”ujarnya.

Lanjutnya, bahwa hari ini, di Makorem kita laksanakan acara tradisi lepas sambut pejabat lama dan baru. Kemudian, besok (Sabtu, 8/1/2022) akan diacarakan lepas sambut di Rujab Gubernur Sultra bersama Forkompimda.

Terkait Sertijab itu, Rusmin menyampaikan bahwa sebagaimana dalam sambutan Pangdam XIV/Hsn dalam acara Sertijab di Makassar bahwa pergantian jabatan Danrem 143/HO merupakan bagian dari pola pembinaan karir Perwira.

“Dengan harapan agar, perwira yang bersangkutan dapat mengembangkan seni kepemimpinannya dalam berbagai jabatan yang bervariasi, menambah wawasan kemampuan manajerial dan profesionalitas keprajuritan,”ulas Rusmin mengutip penyampaian Mayjen TNI Moch. Syafei Kasno saat sambutannya kemarin.

Seperti halnya Brigjen TNI Jannie A. Siahaan, lanjutnya, untuk nantinya menduduki jabatan strategis yang lebih tinggi harus melalui penugasan dalam jabatan lainnya yang akan menunjang karir beliau.

  • Bagikan

Exit mobile version