Dengan menggunakan Jurnal, Anda juga dapat mengakses data secara realtime, kapan pun dan di mana pun. Jurnal by Mekari dapat di akses di laman https://www.Jurnal.id dan tersedia di platform Android. Download aplikasinya melalui PlayStore untuk mendapatkan layanan akuntan profesional secara gratis selama 14 hari.
Cara Membuat Invoice
Setelah Anda mengetahui penjelasan mengenai invoice, fungsi dan juga jenis invoice. Kini saatnya Anda belajar bagaimana cara membuat invoice yang benar. Membuat invoice sebenarnya tidaklah sulit, yang terpenting Anda memasukan komponen-komponen penting pada invoice. Nah agar Anda tidak salah, berikut komponen penting dalam invoice:
- Headline
Berikan headline pada surat invoice dengan kata “INVOICE” pada bagian paling atas tengah.
- Nama bisnis/perusahaan
Selanjutnya tuliskan nama bisnis/perusahaan Anda beserta dengan alamat lengkapnya, tujuannya agar klien bisa tahu asal invoice ini dari siapa.
- Nama dan alamat klien
Tuliskan alamat penagihan nama dan alamat lengkap, jika perorangan maka tuliskan nama lengkapnya, sebaliknya jika perusahaan silahkan tulis nama perusahaan beserta dengan alamatnya.
- Nomor invoice
Nomor invoice ini digunakan sebagai referensi untuk mengurutkan tagihan dalam pembukuan.
- Tanggal invoice
Tanggal invoice berisi kapan invoice resmi dikeluarkan. Agar persentase pembayaran invoice bisa tepat waktu, maka dalam hal pengiriman jangan terlalu mepet dengan tanggal jatuh tempo.
- Tanggal jatuh tempo
Batasan terakhir untuk waktu pembayaran setelah barang dikirimkan kepada pelanggan, biasanya tanggal jatuh tempo ini beberapa hari setelah invoice dikirimkan atau bisa juga hasil dari kesepakatan kedua belah pihak.