Porprov Sultra ke XIV Buton-Baubau Siap Digelar, Ini Penjelasan KONI Sultra

  • Bagikan

Ia juga mengatakan untuk cabor bola basket itu, dilaksanakan bersebelahan dengan Lapangan Voli yang dibangun di Polres Buton dan juga ada Lapangan basket yang dibangun di Lapangan Pasarwajo.

“Untuk cabor tenis lapangan ini, kita siapkan ada tiga tempat, yakni lapangan tenis yang dimiliki perusahaan aspal PT. Wika Bitumen Aspal, dan juga ada 2 lapangan yang terbaru dibangun sekarang ini di Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Buton, dan di kompleks perkantoran Takawa,”tuturnya.

Syamsuddin juga menyampaikan dan itu (2 lapangan itu) baru selesai, dan Alhamdulillah syukur, itu memang kualitasnya bagus, karena yang kerja itu, tenaga-tenaga profesional dari Jawa dan standarnya nasional.

“Jadi pernah kami coba, pada saat musim hujan, hujan turun, cuman hitung detik, kering permukaan, jadi drainase permukaannya itu bagus, cepat kering,”imbuhnya.

Katanya lagi, terus untuk cabor Atletik, balap sepeda sudah kami siapkan semua.

“Terkait adanya wacana pemindahan cabor dayung dari Kota Bau-Bau ke Kabupaten Buton. Kami kemarin, baru saja saya tinggalkan itu Pasarwajo, sudah dikirim itu peralatan-peralatan dayung untuk dilaksanakan di Kabupaten Buton, dan itu dilaksanakan di Pelabuhan Diving Center,” kata Syamsuddin.

Lalu ia juga menambahkan jadi rencananya seperti itu, jadi tadi bahasanya Bau-Bau mereka juga sudah siap, tapi ia tidak tahu masalah teknis bagaimana sehingga dipindahkan di Kabupaten Buton, dan ini juga kesepakatan bukan dari Dispora Buton, tetapi dari pihak cabor dayung itu sendiri.

“Walaupun ini masih wacana (pemindahan), tapi kami (Kabupaten Buton) sudah siap, dengan melakukan persiapan, tadi peralatan-peralatan dayung sudah sampai ke Pasarwajo,”ujarnya.

  • Bagikan