Kadin Sultra Kembali Gelar Pasar Murah Dibeberapa Pasar Kendari, Catat Jadwalnya

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, KENDARI –Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Sultra dan Pemkot Kendari bakal menggelar pasar murah di 4 titik. Kegiatan tahunan yang diinisiasi Ketua Umum (Ketum) Kadin Sultra, Anton Timbang tersebut, akan digelar dibeberapa pasar di Kota Kendari.

Ketua Umum Kadin Sultra, Anton Timbang mengatakan, sembilan bahan pokok (Sembako) mengalami kenaikan harga. Kondisi itu mesti diantisipasi sedini mungkin agar inflasi tidak semakin melambung tinggi. Salah satu caranya melalui pasar murah untuk menekan kenaikan harga-harga di pasaran.

“Kegiatan pasar murah ini juga bagian dari Hari Ulang Tahun (HUT) Kadin ke-54 tahun. Dan juga bagian memperingati 2 tahun saya menakhodai Kadin Sultra,” kata Anton Timbang, Kamis (30/3), kemarin.

Lokasi dan jadwal pasar murah yang digelar Kadin Sultra dan Pemkot Kendari yakni di Unit Pasar Rakyat Lapulu, mulai Kamis hingga Minggu, 6-9 April 2023. Lalu, di Unit Pasar Rakyat Nambo, Selasa-Rabu, 11-12 April 2023.

“Selanjutnya, Jumat sampai Minggu, 14-16 April 2023 di Unit Pasar Rakyat Punggolaka, Kecamatan Puuwatu. Terakhir di Pasar Baruga, Selasa dan Rabu, 18-19 April 2023,” ujar Anton.

Koordinator Satgas Percepatan Investasi Wilayah Sulawesi itu menuturkan, Kadin Sultra dan Pemkot Kendari akan menyediakan sembako berupa beras bulog, telur ayam, minyak goreng, gula pasir, bawang putih hingga bawang merah dengan harga yang terjangkau. “Nantinya tanggal 9 April juga akan digelar santunan ke anak yatim,” tandas Anton Timbang. (kn/fajar)

  • Bagikan