Tingkatkan Daya Serap Alumni Pelatihan BPVP Kendari ke Dunia Usaha dan Industri, Kepala BPVP Kendari Buka Rakor FKLPI

  • Bagikan

Semua itu, lanjut dia, merupakan bukti jika kolaborasi dan koordinasi yang baik dapat menciptakan peluang untuk menekan angka pengangguran serta menyelesaikan berbagai persoalan ketenagakerjaan, apalagi jika ditunjang dengan keterlibatan semua pihak yang memiliki visi yang sama.

“Pengangguran merupakan hal yang pasti selalu ada, namun tugas kita bersama adalah menekan jumlahnya sehingga dari waktu ke waktu angka pengangguran di daerah ini menjadi berkurang,” tandasnya.

Mantan Kepala Bagian (Kabag) Rumah Tangga Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker) RI berharap, kedepannya FKLPI Sultra bisa terus lebih maksimal menjalankan segala program-program kerjanya dan membantu mempublikasikan program-program Pelatihan BPVP Kendari di Wilayah Provinsi Sultra.

“Meski jumlah kita tidak banyak, namun saya berharap kerja kita bisa semakin maksimal dan apa yang kita lakukan Insya Allah bernilai ibadah,” tutupnya.

Di tempat yang sama, Ketua FKLPID Sultra, Ahmat, SE.,MM menyampaikan, jika keberhasilan FKLPI merupakan salah satu bagian penting dari indikator suksesnya program kerja BPVP Kendari untuk serapan alumni pelatihan.

“Alumni pelatihan BPVP Kendari memiliki peluang besar untuk terserap sebagai tenaga kerja di dunia usaha dan industri karena melalui FKLPI keberadaan mereka diprioritaskan apalagi keterampilan yang dimiliki telah teruji kompeten sesuai dengan standar yang dipersyaratkan oleh perusahaan,” ungkapnya.

Hal ini, jelas dia, telah menjadi tugas FKLPI Sultra dan mesti ditingkatkan, termasuk menggaungkan BPVP Kendari pada semua wilayah Sultra di dua kota dan 15 kabupaten.

  • Bagikan

Exit mobile version