Peringatan HUT Kota Baubau Ke 482 Tahun, Pj Gubernur Sultra Pimpin Upacara Hingga Gelar Pembagian Sembako

  • Bagikan

Di momen hari jadi ini, Andap juga membagikan 500 paket bantuan sembako yang berisikan 5 kg beras premium, 1 liter minyak goreng, dan 1 kg gula pasir. Bantuan diserahkan langsung secara simbolis kepada 20 perwakilan keluarga penerima.

“Pemberian sembako ini merupakan wujud komitmen Pemerintah Provinsi Sultra kepada masyarakat Baubau sebagai salah satu bentuk tali asih dan kepedulian terhadap sesama,” kata Andap.

Selanjutnya Pj. Gubernur Sultra yang juga mantan Kapolda ini berharap adanya kolaborasi seluruh pemangku kepentingan, yaitu Lembaga Adat Kesultanan Buton, pemerintah Kota Baubau, jajaran DPRD Kota Baubau, forkopimda, tokoh agama, hingga insan pers, untuk mewujudkan kemajuan dan kesejahteraan Kota Baubau.

“Semoga peringatan Hari Ulang Tahun ini menjadi momentum untuk terus memajukan Kota Baubau dan menjaga semangat berkolaborasi, untuk percepatan pembangunan menuju Baubau yang maju dan modern,”pungkasnya.(IMR/FNN)

  • Bagikan

Exit mobile version