Tinggalkan PKS, Sudirman Resmi Bergabung di Partai Golkar

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, KENDARI – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Sudirman resmi meninggalkan Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Ia bergabung dengan Partai Golongan Karya (Golkar) dan diresmikan saat deklarasi pasangan Siska-Sudirman di Lapangan Benu-benua, Kelurahan Punggaloba, Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari, Senin (19/8/2024) pukul 20.00 WITA malam.

Sudirman yang juga merupakan Calon Legislatif (Caleg) terpilih DPRD Sultra periode 2024-2029 dengan perolehan suara terbanyak itu, disematkan almamater Partai Golkar usai membawakan sambutan di hadapan puluhan ribu pendukungnya.

Penyematan itu dipimpin langsung oleh Ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Sultra, Satria Hadiwinanto Asiku, didampingi oleh sejumlah kader Golkar lainnya yakni Rajab Jinik, La Ode Ashar, dan beberapa elit politik Partai Golkar lainnya.

“Alhamdulillah, saya sudah resmi menjadi kader Partai Golkar,” kata Sudirman dihadapan ribuan pendukungnya.

Imeng sapaan akrab Sudirman, mengaku ia berkomitmen akan membawa nama baik Partai Golkar termasuk partai-partai lainnya yakni Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Nasional Demokrat (Nasdem) yang telah mengusung mereka dalam Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Kendari.

“Mohon doa restu, kita akan berjuang bersama Partai Golkar, PAN, NasDem untuk memenangkan Pilwalkot Kendari,” pungkasnya.

Diketahui, Sudirman adalah kader PKS yang telah menjadi anggota DPRD Sultra Dapil Kendari sejak 2019-2024. Pada periode 2024-2029, Sudirman kembali mencalonkan diri membawa bendera PKS dan menjadi peraih suara terbanyak.(IMR/FNN)

  • Bagikan

Exit mobile version