Calon Walikota Kendari, Abdul Rasak: Pilihlah Pemimpin yang Punya Hubungan Sosial Yang Baik, Punya Kapasitas, Kapabilitas, dan Integritas

  • Bagikan

“Sejak kita pemilihan tahun 2017, waktu itu pasangan ada tiga, saya dan ada dua pasangan yang lain. Saya mau tanya sejujur-jujurnya keluarga saya, saudara-saudara saya, teman-teman saya di Abeli Dalam. Setelah pemilihan waktu itu, meskipun saya tidak memenangkan, tetapi siapa yang masih sering datang, kalau ada hajatan di Abeli Dalam ini, jawab dengan sejujur-jujurnya,” ucap Abdul Rasak disambut teriakan Hanya Abdul Rasak.

Kata Rasak, bahwa hal itu, bukan hanya karena ada kepentingan politik, tetapi saya ingin berteman sebenar-benarnya dengan masyarakat Kota Kendari termasuk saudara-saudara yang ada di Abeli Dalam.

“Olehnya itu, bapak Ibu sekalian, pertimbangan pertama adalah sebaiknya pimpinan kita kedepan adalah mereka-mereka yang selalu sering turun di masyarakat. Maka jawabannya tidak ada lain, pimpinan kita kedepan, Walikota dan Wakil Walikota harus sering-sering turun di lapangan untuk mengetahui keadaan masyarakat kita di Kota Kendari,”ucapnya.

Lebih lanjut, kata Abdul Rasak, hal itu bukan hanya sekedar kita datang bertemu, tetapi adalah untuk mengetahui keadaan masyarakat kita.

“Itu adalah pertimbangan yang pertama,”imbuhnya.

Abdul Rasak menambahkan kemudian yang kedua apa? setelah kita dekat dengan masyarakat, sering turun di masyarakat, mengetahui apa keluhan masyarakat, ternyata tidak berhenti sampai disitu.

“Apa yang akan kita temui, yang kita terima, tentunya akan ditindaklanjuti melalui kebijakan pemerintahan, melalui tata kelola rumusan-rumusan pemerintahan kita yang disebut dengan APBD. Olehnya itu, melakukan ini semua kita harus punya kapasitas dan kapabilitas,”jelasnya lagi.

  • Bagikan

Exit mobile version