Komitmen Mengentaskan Kemiskinan dan Pengangguran Terbuka di Kota Kendari, Pasangan Rasak-Afdhal Siapkan Program Rumah Kreatif

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, KENDARI – Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Kendari Nomor Urut 5, Rasak-Afdhal berkomitmen mengentaskan kemiskinan dan pengangguran terbuka di Kota Kendari dengan 1.000 UMKM pertahun dengan bantuan modal dari 5 juta sampai 500 juta rupiah per UMKM pertahun dengan program unggulan yakni Rumah Kreatif.

Hal ini diungkapkan oleh Calon Walikota Kendari, Abdul Rasak, SP saat bersilaturahmi di Kelurahan Abeli Dalam, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari, Kamis (24/10) malam.

“Angka kemiskinan kita masuk di angka 4,59 persen, cukup tinggi. Berapa angka pengangguran terbuka kita? 5,18 persen, bagaimana untuk menurunkan ini, jelas satu-satunya adalah masyarakat harus punya kegiatan ekonomi,”ungkap Abdul Rasak.

Lanjutnya, olehnya itu, pasangan Rasak-Afdhal setiap tahun akan menumbuhkan, mengembangkan 1.000 UMKM dan memberi bantuan sampai 500 juta per UMKM.

“Insya Allah, Ini yang akan kita lakukan kedepan,”ucapnya.

Sambung mantan Ketua DPRD Kota Kendari dua periode ini, bahwa UMKM ini bervariasi, ada yang jual sembako, pertukangan, menjahit, salon, perbengkelan, semua usaha mikro, kecil dan menengah yang ada di Kota Kendari kita bantu, termasuk yang ada di Puuwatu dan Kelurahan Abeli Dalam ini, kita bantu semuanya.

“Nah, bagaimana melaksanakan semua, ada namanya rumah kreatif kita. Rumah kreatif ini, setelah terdeteksi 1.000 UMKM pertahun, maka 1.000 UMKM ini akan kita didik di Rumah Kreatif, ada pembinaan, peningkatan kapasitas usaha, keilmuan dan keterampilan.
Setelah itu, kita dorong peralatannya dan kita dorong permodalannya,”ucapnya.

  • Bagikan

Exit mobile version