SULTRA.FAJAR.CO.ID, SAINT PETERSBURG— Swedia dan Spanyol menjadi wakil Grup E di babak 16 besar Piala Eropa. Itu setelah mereka memenangkan pertandingan terakhir mereka, Kamis, 24 Juni hari ini.
Spanyol yang membutuhkan kemenangan untuk lolos menghajar Slowakia di Estadio de La Cartuja lima gol tanpa balas. Sementara Swedia menang tipis 3-2 atas Polandia di Saint Petersburg.
Dalam laga di Seville, Spanyol langsung mendapat hadiah penalti di menit ke-12 menyusul pelanggaran Ondrej Duda. Namun, Alvaro Morata yang maju sebagai algojo gagal menjalankan tugasnya.
Spanyol kemudian memimpin 1-0 di menit ke-30 melalui bunuh diri Martin Dubravka. Pada menit 45 + 3′, Spanyol menggandakan keunggulan melalui gol Aymeric Laporte yang memanfaatkan assist Gerard Moreno.
Tuan rumah memperlebar keunggulan menjadi 3-0 di menit ke-56. Gol dilesakkan Pablo Sarabia berkat assist Jordi Alba. Skor berubah menjadi 4-0 di menit ke-67. Kali ini, Ferran Torres yang mencatatkan namanya di papan skor berkat bantuan Pablo Sarabia. Pesta gol Spanyol ditutup oleh bunuh diri Juraj Kucka di menit ke-71.
Di Saint Petersburg Stadium, Swedia langsung unggul 2-0. Emil Forsberg membuka skor saat laga baru berjalan 2-0 yang ia gandakan di menit ke-59. Emil Forsberg mencetak gol keduanya berkat assist Dejan Kulusevski.
Polandia bangkit dan menyamakan kedudukan melalui gol Robert Lewandowski di menit ke-61 dan 84 memanfaatkan assist Piotr Zielinski serta Przemyslaw Frankowski. Namun, mereka harus mengakui keunggulan Swedia setelah Viktor Claesson mampu mencetak gol di menit ke-90+4 memanfaatkan assist Dejan Kulusevski.