Bupati dan Wakil Bupati Muna Periode 2021-2026 Resmi Dilantik

  • Bagikan

SULTRA.FAJAR.CO.ID, KENDARI – Bupati dan Wakil Bupati Muna periode 2021-2026, Rusman Emba-Bachrun Labuta resmi dilantik oleh Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi di Aula Merah Putih Rujab Gubernur Sultra pada Kamis (02/08/2021).

Pelantikan pasangan kepala daerah ini berdasarkan Keputusan Mendagri Nomor: 131.74-4027 tahun 2021 tentang Perubahan ke empat Keputusan Mendagri nomor 131.74-265 tahun 2021 tentang Pengesahan Pengangkatan Kepala Saerah dan Wakil Kepala Daerah Hasil Pilkada Serentak tahun 2020 di Kabupaten pada Provinsi Sultra.

SK ini juga ditandatangani oleh Menteri Dalam Negeri, Muhammad Tito Karnavian, pada 31 Agustus 2021 di Jakarta.

Acara ini turut disaksikan oleh Wakil Gubernur Sultra, Lukman Abunawas dan Sekretaris Daerah (Sekda) Sultra, Nur Endang Abbas.

Ali Mazi saat mengambil sumpah jabatan pasangan Bupati dan Wakil Bupati Muna menanyakan kesiapan mereka dalam mengemban jabatan tersebut.

“Apakah saudara-saudara siap diambil sumpah atau janjinya,” tanya Gubernur Ali Mazi.

Sontak pasangan Rusman dan Bachrun serentak memberikan jawaban.

“Siap bersedia, ” seru mereka dengan nada serentak.

Plt Kepala Biro (Karo) Pemerintah Sekretaris Daerah (Setda) Sultra, Abdillah Zuchri, acara ini dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketak bahkan yang diundang hanya 25 orang dari keluarga yang dilantik.

“Yang diundang hanya beberapa orang saja, untuk Forkopimda hanya bisa disaksikan melalui live di youtube yang disediakan oleh pihak Dinas Kominfo Sultra dan untuk semua Kepala OPD juga via YouTube,” ungkapnya.

  • Bagikan