SULTRA.FAJAR.CO.ID, KENDARI – Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir melakukan audiens dengan Kepala Sekolah dan Dewan Guru SMPN 9 Kendari terkait pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas yang resmi dibuka hari ini, 6 September 2021.
Dalam kegiatan ini, Wali Kota Kendari berdialog via zoom meeting dengan seluruh Kepala Sekolah mulai dari TK, SD, dan SMP Sekota Kendari dan mengecek langsung proses pembelajaran tatap muka terbatas diruangan kelas SMPN 9 Kendari.
Kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas ini berdasarkan surat rekomendasi Wali Kota Kendari nomor : 421.3/812 tanggal 30 Agustus 2021.
Hal itu diungkapkan oleh Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir saat diwawancarai oleh awak media usai kegiatan audiens di SMPN 9 Kendari, Senin (6/9).
“Kegiatan audiens saat ini, untuk menyamakan persepsi supaya semua Kepala Sekolah yang melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas hari ini, untuk memahami apa yang harus dilakukan kedepan dan sejauhmana kewenangan yang kita berikan kepada mereka,” ujarnya.
Lanjutnya politisi PKS ini, jadi penerapan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas ini beda – beda di setiap sekolah, pertama, dari sisi tingkatan sudah berbeda TK, SD, dan SMP. Dari jumlah siswanya, ada yang cuman puluhan, ada yang ratusan, bahkan ada yang sudah diatas 1000 siswa, juga lingkungan juga tentu berbeda seperti tadi SDN 84 Kendari, itu khan posisinya di perempatan jalan yang sangat ramai, sehingga masing-masing sekolah, kita berikan ruang untuk merumuskan dan mensimulasi pola-pola yang mereka tetapkan.