SULTRA.FAJAR.CO.ID, KENDARI – Kasubdit Penmas Humas Polda Sultra, Kompol Dolfi Kumaseh, membenarkan terjadinya Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap Bupati Kolaka Timur (Koltim), Andi Merya Nur, oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
“Benar, Bupati Koltim bersama enam stafnya. Saat ini tengah menjalani pemeriksaan,” ungkap Dolfi di Kendari, Rabu (22/9/2021).
Dia menegaskan, Bupati Koltim bersama para stafnya yang terjaring OTT tersebut, akan diberangkatkan ke Jakarta hari ini untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
“Hari ini akan diberangkatkan ke Jakarta,” ujarnya.
Terkait kasus yang menyeret Bupati Koltim bersama staffnya itu, Dolfi tidak menjelaskan lebih jauh.
“Silahkan tanya ke KPKnya,” tandasnya.(IKS/fajar)