“Kami sangat berterima kasih, karena kami masih dipercaya untuk kerjasama, dan kerjasama seperti ini di fakultas hukum UHO bukan saja dengan Komisi Kejaksaan, tapi juga dengan KPK, Komisi Judisial juga sudah kita laksanakan,” kata Herman.
Lanjutnya, selain dapat memberi masukan-masukan kepada Komisi Kejaksaan RI, kita juga dapat mengirim mahasiswa kita untuk magang di Komisi Kejaksaan RI.
“Dan ini sesuai kebutuhan Program “Merdeka belajar, Kampus Merdeka’ dengan program ini, mahasiswa kita dapat mengikuti tata kelola, kemudian cara kerja instansi-instansi tertentu, saya kira ini sangat bagus, karena mahasiswa kita sekarang itu, diberikan kebebasan untuk melihat dinamika yang sesungguhnya pasca mereka dari kampus dan mencari lapangan pekerjaan, jadi sebelum mereka selesai mereka bisa masuk kesitu untuk mencari pengalaman,”pungkasnya.(ismar/FNN).