FAJAR.CO.ID, PARIS — Paris Saint-Germain (PSG) akan menjamu raksasa Italia, Juventus di matchday pertama Grup H Liga Champions 2022/2023. Setelah empat dekade tanpa kemenangan, ini saatnya PSG mengubah sejarah pertemuan kedua klub.
Dari sembilan pertemuan kedua klub sebelumnya, hasil terbaik PSG hanya berupa dua hasil imbang. Kedua hasil seri itu pun mereka dapatkan di era Piala Winners 1983/1984.
Setelah bermain imbang 2-2 dan 0-0, tujuh pertemuan berikutnya disapu bersih Si Nyonya Tua, julukan Juventus. Termasuk duel terakhir di ajang International Championships 2017 di mana Juventus menang 3-2.
Tapi situasi saat ini jelas sudah berbeda. PSG saat ini adalah klub terkaya dunia dengan pemain-pemain bintang hampir di setiap lini.
Bahkan, selain dua pemain termahal dunia; Neymar dan Kylian Mbappe, klub Paris itu juga kini diperkuat Lionel Messi.
Berbicara prestasi di Liga Champions, PSG dalam satu dekade terakhir juga jelas lebih baik. Makanya, laga di Parc des Princes, dini hari nanti menjadi kesempatan bagus bagi PSG untuk menaklukkan Juventus.
Musim ini, PSG sudah menunjukkan bagaimana berbahayanya mereka. Selain sudah mengunci gelar Piala Super Prancis, PSG mengawali Ligue 1 dengan sangat bagus.
Messi dan kawan-kawan memenangi lima dari enam pertandingan pertama mereka dan belum tersentuh kekalahan. Yang paling luar biasa adalah catatan golnya.
Di tujuh laga yang sudah mereka mainkan di semua kompetisi, anak asuh Christopher Galtier mampu melesakkan 28 gol dan hanya kebobolan empat kali. Termasuk 24 gol di Ligue 1.