FAJAR.CO.ID, KENDARI – Calon Presiden(Capres) RI 2024, Ganjar Pranowo menyapa via daring ribuan relawannya yang mendeklarasikan diri untuk memenangkannya dalam Pemilihan Presiden 2024 dalam pemilu 2024.
Dalam momentum itu, Capres RI 2024, Ganjar Pranowo menitipkan pesan kepada seluruh relawan pendukung untuk selalu bersama rakyat dan terus menjaga persatuan dan kebersamaan serta tidak menyakiti hati rakyat.
“Selalu rukun sesama masyarakat, nongkrong dengan masyarakat, dengarkan apa yang masyarakat inginkan,”ucap Ganjar kepada ribuan massa relawannya yang hadir dalam deklarasi di halaman Eks MTQ Kendari, Minggu (27/8).
Sambungnya, cara-cara inilah, yang menurutnya paling bagus, jangan menyakiti hati orang, tidak usah membully orang, karena itu yang menjadi prinsip.
“Tentu saja, insya Allah sebentar lagi pensiun dari Gubernur Jawa Tengah pada 5 September 2023, kami sudah free, mudah-mudahan kami bisa berkeliling segera, ke seluruh Indonesia untuk bertemu dengan teman-teman semuanya,”ucapnya disambut yel yel Ganjar Presiden oleh ribuan massa yang hadir.
Kata Gubernur Jateng dua periode ini, sudah saatnya kita berlari kencang, sudah saatnya kita berlari-lari dengan jarak yang cukup panjang, atur kekuatan kita, atur energi kita, agar lari marathon kita sukses pada puncaknya.
“Saya juga mengucapkan terima kasih tak terhingga kepada kawan-kawan. Jaga persatuan, jaga kebersamaan dan kita harus saling percaya, salam untuk semuanya,”pungkasnya.(IMR/FNN).