FAJAR.CO.ID, BOMBANA – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Bombana berupaya berkontribusi menekan angka stunting.
Lembaga yang dipimpin Fatmawati Kasim itu menggelar lomba perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), posyandu serta kesehatan lingkungan antar PKK Kelurahan/Desa se Bombana.
Ketua Tim Penggerak PKK Bombana, Hj, Fatmawati Kasim Marewa bersama Pj Bupati Bombana, Ir. Burhanuddiin memantau dan menilai hal-hal yang diciptakan peserta lomba itu dari Kecamatan poleang hingga Pulau Kabaena.
Fatmawati mengatakan penilaian lomba merupakan momentum yang penting bagi internal PKK Kabupaten Bombana, khususnya dalam memaksimalkan peran anggota PKK dalam membantu pemerintah menekan angka stunting di wilayah masing-masing.
“Ini menjadi salah satu bentuk evaluasi maupun apresiasi organisasi PKK dalam meningkatkan kesehatan masyarakat, terutama kesehatan ibu dan anak. Tujuannya, meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui upaya pencegahan penyakit, pemberian imunisasi, monitoring kesehatan ibu dan anak, serta memberikan penyuluhan kesehatan,” ungkapnya.
Diakuinya, peserta lomba ini akan dinilai berdasarkan beberapa indikator kinerja Posyandu dan masyarakat, seperti cakupan pemantauan pelayanan, pertumbuhan partisipasi balita, pemberian asi ekslusif, kesehatan lingkungan, PHBS dan berbagai inovasi termasuk dengan gerobak dasyhat yang telah dilakukan dalam meningkatkan kualitas pelayanan posyandu.
“Saya sangat mengapresiasi semua desa/kelurahan yang telah dengan gigih, penuh dedikasi dan berhasil dalam penilaian lomba posyandu, PHBS dan kesehatan lingkungan ini. Diharapkan semua desa/kelurahan memberikan yang terbaik, menunjukkan kerja tim posyandu yang solid, semangat persaingan yang sehat, dan bersama-sama membangun posyandu, PHBS dan kesling yang lebih baik lagi untuk masyarakat kita,” pungkasnya.(KP/fajar)