FAJAR.CO.ID, KENDARI – Calon Presiden (Capres) Republik Indonesia, Ganjar Pranowo dijadwalkan hari ini tiba di Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) dalam rangka melaksanakan kampanye, Kamis (3/12) pada pukul 14.00 WITA.
Adapun agenda Ganjar Pranowo selama dua hari di Kota Kendari, Provinsi Sultra yakni dari Tanggal 3-4 Desember 2023 yakni menghadiri Temu Capres Ganjar Pranowo di Kantor Tim Pemenangan Daerah (TPD) Provinsi Sultra, kemudian dilanjutkan dengan pertemuan Tokoh Agama (Toga) dan Tokoh Masyarakat (Toma) di Hotel Claro.
Kemudian, pada pukul 17.00 WITA, Capres RI Ganjar Pranowo mengadakan pertemuan bersama dengan TPD, TPK, Caleg dan Relawan Ganjar Pranowo di Hotel Azizah, Kendari.
Selanjutnya, pada pukul 19.50 WITA, Ganjar Pranowo mengadakan makan malam bersama bersama Milenial dan Gen Z di Resto Claro Hotel. Dan kemudian, pada pukul 20. 55 WITA, Capres Nomor Urut 3 ini mengelar Ngopi Bareng bersama 300 UMKM di Warkop Haji Anto II.
Lalu, pada esok harinya, Senin (4/12), Capres usungan PDIP, PPP, Perindo, dan Hanura ini melaksanakan olahraga di MTQ Kendari, dan selanjutnya menuju ke Palu, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng).(IMR/FNN)