Sarjono juga menekankan bahwa PWI bertujuan untuk memastikan bahwa setiap wartawan bekerja sesuai dengan kode etik dan standar profesionalisme yang tinggi.
Selain itu, keberadaan organisasi profesi juga menjadi wadah untuk meningkatkan kompetensi dan integritas wartawan di daerah.
Saat ini, lanjut Sarjono, anggota PWI di Kabupaten Muna termasuk Kabupaten Buton, Buteng Tengah, Buton Selatan dan Muna Barat masih tergabung dengan PWI Baubau.
Dengan dukungan dari Bupati Muna diharapkan pembentukan PWI di Muna dapat segera terealisasi dan berkontribusi positif terhadap perkembangan dunia jurnalistik di wilayah tersebut.
“Saya berharap langkah ini dapat menginspirasi daerah-daerah lain di Sultra untuk membentuk organisasi wartawan yang kuat dan profesional,” ungkapnya.
Di tempat yang sama, Ketua PWI Baubau, La Ode Aswarlin menambahkan dalam waktu dekat pihaknya akan melakukan pendataan terhadap anggota PWI di Kabupaten Muna termasuk melakukan inventalisir calon anggota yang sudah mengikuti orientasi yang nantinya akan tergabung di PWI di Kabupaten Muna.
Aswar memastikan setelah merampungkan data keanggotaan di Kabupaten Muna, selanjutnya PWI Baubau akan mengajukan usulan pembentukan PWI Kabupaten Muna.
“PWI Baubau selama kiprahnya sudah mewujudkan terbentuknya PWI Wakatobi dan Buton Utara, Insya Allah PWI Muna dan beberapa daerah yang juga sudah memenuhi syarat kita akan fasilitasi pembentukannya,”pungkasnya.(IMR/FNN).