Lantik MPWN Periode 2024-2027 Serta PAW MKNW Periode 2022-2025, Dirjen AHU : Jaga dan Awasi Profesionalitas Notaris

  • Bagikan

Sambungnya, peran notaris menurut beliau sangatlah penting, dengan tanggung jawab yang besar tersebut, dibutuhkan pengawasan dan regulasi yang efektif dalam menjaga standar profesionalisme notaris.

“Fungsi Majelis Pengawas Notaris (MPN) dan Majelis Kehormatan Notaris (MKN) dalam memantau aktivitas notaris sangat penting untuk menjaga standar profesionalisme, etika, dan kepatuhan hukum yang tinggi. Koordinasi ini memastikan bahwa notaris beroperasi sesuai dengan batas hukum, mematuhi standar etika, dan melindungi kepentingan semua pihak yang terlibat dalam transaksi hukum,”bebernya.

Dalam kesempatan tersebut, ia juga mengharapkan agar dapat memaksimalan diri dalam mengemban amanah sebagai anggota majelis. Junjung tinggi integritas dan selalu menambah ilmu pengetahuan serta mengupdate diri terhadap semua peraturan perundang-undangan yang berkaitan dengan jabatan notaris.

“Saya mengharapkan saudara-saudari memaksimalkan diri dalam mengemban amanah sebagai anggota majelis. Junjung tinggi integritas dan selalu menambah ilmu pengetahuan serta mengupdate diri terhadap semua peraturan perundang-undangan yang berkaitan dengan jabatan notaris,”tutupnya

Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Sultra, Silvester Sili Laba bersama Kepala Divisi Administrasi, Sunu Tedy Maranto, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Tubagus Erif Faturahman, serta 8 peserta Sultra yang merupakan Notaris dan Akademisi.(IMR/FNN)

  • Bagikan