Bertekad Wujudkan Kesejahteraan Petani dan Kedaulatan Pangan, Bupati Koltim Hadiri Panen Raya Padi di Ladongi

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, KOLAKA TIMUR – Suasana penuh semangat dan haru menyelimuti areal persawahan di Kecamatan Ladongi, Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), saat digelar Panen Raya yang dihadiri langsung oleh Bupati Koltim, Abdul Azis, SH., MH. Kegiatan yang berlangsung pada Selasa (15/4) ini tidak hanya menjadi simbol keberhasilan petani, tetapi juga penegasan komitmen pemerintah daerah dalam mewujudkan kesejahteraan petani menuju kedaulatan pangan nasional.

Acara ini dihadiri oleh unsur Forkopimda, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat, tokoh masyarakat, serta para petani dari berbagai wilayah di Kabupaten Koltim.

Kegiatan panen bersama ini juga memperlihatkan sinergi lintas sektor dalam mendukung program pertanian berkelanjutan yang tengah diupayakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Koltim.

Dalam sambutannya, Bupati Koltim, Abdul Azis menyampaikan ungkapan rasa haru dan bahagianya bisa kembali turun langsung ke sawah, menyatu dengan para petani.

“Memang kalau saya turun di kelompok-kelompok tani, apalagi bertemu ibu-ibu dan bapak-bapak petani, di situlah rasa rindu saya terobati. Ini dari hati kecil saya yang berbicara. Karena orang tua saya juga adalah petani,” ucapnya.

Lebih lanjut, Bupati Koltim Azis juga mengenang masa kecilnya yang lekat dengan dunia pertanian. “Tadi kita panen pakai mesin, tapi dulu saya pakai arit, namanya mesangking. Betul tidak, Pak?” ucapnya lagi.

Tak hanya soal nostalgia, Panen Raya ini juga menjadi momen penting dalam evaluasi kinerja sektor pertanian. Berdasarkan data Badan Data Statistik (BDS), luas lahan pertanian di Kabupaten Koltim pada tahun 2023 tercatat sebesar 19.000 hektare. Namun, berkat kerja keras dan sinergi antara petani, pemerintah daerah, serta dukungan dari pemerintah pusat, angka ini mengalami peningkatan signifikan.

  • Bagikan