SULTRA.FAJAR.CO.ID, JAKARTA – Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto memberikan instruksi pada seluruh jajarannya terkait penanganan COVID-19.
Panglima meminta agar pasukan TNI yang dikerahkan penanganan COVID-19, mempercepat pelaksanaan vaksinasi.
Panglima juga meminta agar pendistribusian paket obat gratis dari pemerintah bagi pasien COVID-19 yang menjalani isolasi mandiri (isoman) dipercepat.
“Pemerintah meminta kepada TNI untuk mempercepat vaksinansi, membantu pendistribusian paket obat gratis bagi masyarakat yang melakukan isolasi mandiri dan mengelola isolasi terpusat (isoter),” ujar Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.
Dia mengatakan hal itu saat memimpin Rapat Evaluasi tentang Penanganan Pandemi COVID-19 secara telekonferensi, di Jakarta, Jumat (23/7).
Panglima TNI menjelaskan, keberadaan isoter diharapkan akan meningkatkan kepercayaan masyarakat yang terpapar COVID-19 selama menjalani perawatan, karena memiliki fasilitas kesehatan yang mencukupi.
Di antaranya kesiapan tenaga kesehatan beserta fasiltas kesehatan, termasuk kesiapan obat-obatan.
Marsekal Hadi pun mengapresiasi dan berterima kasih atas kerja keras dan dedikasi seluruh kepala staf angkatan, pangkotama dan jajarannya serta seluruh prajurit di lapangan, yang ditugaskan dalam pelaksanaan serbuan vaksinasi COVID-19 di seluruh wilayah Indonesia.
Rapat yang digelar secara telekonferensi juga dihadiri KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, di ruang Yudha, Gedung Raden Suryadi Suryadarma, Mabes AU, Cilangkap, Jakarta Timur.
Turut hadir mendampingi sejumlah pejabat utama TNI AU, di antaranya Asops KSAU, Aspotdirga KSAU, Kadispen AU, dan Kapuspotdirga. Turut mengikuti rapat virtual ini sejumlah pejabat utama TNI lainnya.