Ketua KONI Kabupaten Konsel periode 2022-2026, Adi Jaya Putra (dua dari kiri) menerima pataka KONI yang diserahkan Plt.Ketua Umum KONI Sultra, La Ode Suryono (kanan) dalam pelantikan pengurus KONI Konsel di Hotel Kubah 9 Kota Kendari, Selasa (22/3) malam.
“Maksimalkan anggaran yang diamanahkan untuk menjaring atlet-atlet berprestasi melalui event yang bernafaskan olahraga. Semoga amanah yang diemban dapat membawa spirit dan mencetak atlet berprestasi,” ujarnya.
Bupati Konawe Selatan, Surunuddin Dangga melalui Sekda Konsel Sjarif Sajang menyampaikan amanah bupati bahwa pengurus KONI yang baru segera memantapkan rancangan kegiatan, jangka pendek, menengah dan jangka panjang. “Khususnya mempersiapkan atlet Konsel berjuang di Porprov nanti,” kata Sjarif.
Sjarif Sajang mengatakan Konsel memiliki stadion, sebaiknya insan olahraga memanfaatkan fasilitas tersebut.
Pengurus cabang olahraga (Cabor) diminta mengadakan kegiatan secara terpusat. Pengurus KONI Konsel didorong memaksimalkan koordinasi dan kolaborasi lintas sektoral.
“KONI Konsel harus tancap gas kalau kita mau maju. Satukan visi dan misi jangan bebankan organisasi hanya pada ketua umum. Semua elemen pengurus dan pihak terkait harus bekerja sama,” tutup Sekda Sarif Sajang.(KN/fajar)