Rancang Buku Bacaan Tentang Kebhinekaan Budaya di Sultra, Dikbud Sultra, Polda Sultra, dan UHO Gelar FGD

  • Bagikan

Lanjutnya, jadi mereka sumbangkan apa yang menjadi modalmu dari daerahmu, datang dirantau orang di Provinsi Sultra untuk hidup bersama dengan yang lain.

“Jadi disini kita tidak bicara agama, bicara apa, tapi bagaimana kita punya modal budaya itu, untuk bisa kita hidup bersama, jadi tidak ada budaya kecil dan budaya besar, yang ada itu adalah bagaimana kita saling menerima, saling menghargai, yang muncul dari pikiran positif, lalu kemudian kita berbuat, dan berkata dengan positif juga,”ujarnya.

Sambungnya, output dari kegiatan ini adalah melahirkan sebuah buku, yang nanti menjadi bacaan lokal di tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) di Sultra, dan itu nanti akan dibagikan, sehingga yang kita butuhkan disitu, bukan ilmu yang secara mendalam.

“Tapi murid-murid kita di SMA itu akan tahu, ternyata orang Muna dan orang Tolaki itu, nenek moyangnya bersaudara, orang Moronene dan orang Buton itu bersaudara, lalu kemudian ternyata filosofi hidup orang Buton dengan orang Jawa itu sama, dan sebagainya,”jelasnya.

Kata La Niampe, jadi endingnya akan lahir sebuah buku, yang rencananya pada bulan Mei 2022, insya Allah akan diluncurkan bersama-sama oleh Kapolda Sultra, Gubernur Sultra dan Rektor UHO, dan kemarin 2 Minggu yang lalu, baru saja terjadi penandatangan MoU untuk peluncuran buku ini.

“Adapun jumlah yang akan dicetak itu menjadi tanggung jawab Gubernur Sultra dan Kapolda Sultra, dan Rektor UHO menanggung percetakan dan Sumber Daya Manusia (SDM),”ucapnya.

Katanya lagi, jadi terkait judul buku, nanti setelah selesai menulis, baru akan muncul judul buku yang final, yang judul yang tadi itu hanya sebagai pemantik FGD, karena dengan kita berdiskusi dan berbeda pendapat terkait judul akhirnya kita banyak memahami tentang isi, jadi biarkan dulu seperti itu, nanti kalau sudah final, karena semuanya nanti kita akan seminarkan ulang lagi, pendapat-pendapat kemarin akan kita uji kembali, kira-kira seperti itu.

  • Bagikan