“Saya percaya, dengan terus menjaga komitmen, profesional, dan penuh integritas saudara Pj Sekda dapat mampu kembali melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang dipercayakan oleh pemerintah daerah dengan sebaik-baiknya, sesuai ketentuan dan peraturan yang berlaku, sebagaimana yang telah dijalankan selama tiga bulan terakhir ini,” ucapnya.
Pasca pelantikan itu juga, Ali Mazi kembali memberi instruksi kepada segenap jajaran aparatur di lingkup Pemprov Sultra, untuk memberikan dukungan penuh dan kerjasama yang baik kepada Pj Sekda, agar tugasnya sebagai pimpinan organisasi sekretariat daerah, dapat berjalan dengan lancar dan sukses demi terwujudnya visi misi Pemprov Sultra.
“Saya selaku pimpinan daerah Sultra, mengucapkan selamat kembali bertugas dan berkarya kepada saudara Drs Asrun Lio MHum PhD sebagai Pj Sekda Pemprov Sultra. Saya berharap, agar saudara dapat terus membantu Gubernur dan Wakil Gubernur dalam penyelenggaraan pemerintahan yang baik, berdasarkan prinsip-prinsip Good governance demi terwujudnya Sultra yang aman, maju, sejahtera, dan bermartabat. Semoga kesuksesan senantiasa menyertai sodara dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada masyarakat, daerah Sultra, serta bangsa dan negara,” pesannya.
Dalam kegiatan pelantikan tersebut, turut disaksikan juga oleh sejumlah pejabat lingkup Pemprov Sultra, termasuk istri dan anak pertama Pj Sekda Pemprov Sultra, Drs Asrun Lio MHum PhD yang saat ini tengah menyelesaikan pendidikan S3 di Jakarta.(IMR/FNN)