“Saya mengucapkan terima kasih kepada OPD yang telah melaksanakan MCP KPK dengan baik”, jelas Pj. Bupati Muhammad Yusup.
Untuk mendukung MCP KPK, khusus pengadaan barang jasa dan pelaksanaan kegiatan fisik, seluruh OPD untuk segera melaksanakan konsolidasi. Melalui momen ini untuk instansi terkait untuk segera melaksanakan percepatan pengadaan barang dan jasa pemerintah tahun 2023, serta penguatan menggunakan produk dalam negeri berdasarkan amanat Presiden RI.
“Melalui momen ini, saya mengharapkan kepada instansi terkait untuk segera melaksanakan percepatan pengadaan barang dan jasa, khususnya proyek pembangunan kantor pemerintahan di Labungkari, harapan kita semua bahkan masyarakat Buton Tengah, dimana ditahun 2023 akan menjadi sejarah perjalanan daerah ini, terbangunnya cikal bakal kota satelit di Buton Tengah, dimana icon kemegahan bangunan tersebut menampilkan modernitas yang dapat dinikmati 50 samapai 100 tahun yang akan datang,” tegas Pj. Bupati.
Sambungnya, target rencana yang sudah kita susun mulai rencana pengembangan pariwiasata berbasis koperasi dan penguatan sektor UMKM, sektor perdagangan, sektor perikanan dan penguatan infrastruktur harus terus dikawal, karena program tersebut merupakan pintu masuk untuk mensejahterakan masyarakat Buton Tengah.
Diakhir sambutannya, Pj. Bupati Muhammad Yusup mengatakan, sesuai arahan Presiden RI melalui Instruksi Mendagri nomor 50 dan 51 tahun 2022 tentang percepatan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).
“Bahwa Presiden mengingatkan masyarakat, untuk tetap meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan dalam menghadapi resiki covid-19 serta fasilitas kesehatan disemua wilayah harus tetap siaga dengan fasilitas dan tenaga kesehatan,”tutupnya.(IMR/FNN)