Menurutnya, kehadiran Asmawa Tosepu di Partai NasDem menjadi momentum yang tepat bagi pihaknya dalam menjaring calon pemimpin terbaik daerah ini.
Jamal mengungkapkan, hingga pukul 16.00 WITA, total ada empat calon Wali Kota Kendari yang sudah mendaftar. Mereka adalah dr. Sukirman, Andi Surahman, Siska Karina Imran, dan Asmawa Tosepu.
“Partai NasDem membuka pendaftaran baik untuk kader partai Nasdem maupun tokoh masyarakat yang memang memiliki potensi untuk memimpin Kota Kendari,” ungkap Jamal.
Ia menambahkan, saat ini Partai NasDem belum mengeluarkan rekomendasi atau dukungan kepada kader maupun non kader sebagai Calon Wali Kota Kendari.
“NasDem ini belum ada (yang direkomendasikan). Semua punya peluang terbuka untuk didukung. Non kader juga berpeluang,” ungkap Jamal.
“Kalau hanya untuk kader (dibuka pendaftaran), untuk apa kita buka ini pendaftaran (Calon Wali Kota Kendari). Tapi Karena Partai NasDem untuk semua masyarakat, maka kita buka pendaftaran,” pungkasnya.(IMR/FNN).