“Dan ini pertama kali dirayakan sebagai Hari Pengayoman,”jelasnya
Sambungnya, terus esensi yang sangat dalam tadi, bahwa kita harus totalitas dalam pengabdian, memperteguh dalam rangka menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“Menjaga persatuan dalam hal, misalnya pembentukan peraturan perundang-undangan dan seluruh kebijakan, baik tingkat Nasional dan, Provinsi serta Kabupaten/Kota sehingga betul-betul berdampak bagi masyarakat,”ujarnya.
Kata Silvester menegaskan bagaimana pelayanan betul-betul sepenuhnya dan berdampak bagi masyarakat.
“Jadi untuk menuju Indonesia Emas 2045, benar-benar Indonesia maju, tumbuh dan betul-betul rapatkan barisan dalam perahu persatuan, yang harus berlayar dengan penuh komitmen yang teguh, komitmen yang kuat untuk menjaga kedaulatan, karena perjalanan sangat panjang, dengan tantangan gelombang besar,”
“Jadi sangat memukau, bangga, sedih, dan haru, serta luar biasa perjalanan 79 tahun Kemenkumham dalam melayani dan menjaga Kedaulatan Negara,”pungkasnya.
Untuk diketahui, 20 mitra kerja Kemenkumham yang diberikan penghargaan oleh Kanwil Kemenkumham Sultra :
- Pengadilan Tinggi (PT) Sultra sebagai Mitra Kerja dalam dukungan Paralegal Justice Award dan penyuluhan Hukum Tentang Restorative Justice.
- Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sultra sebagai Mitra Kerja dalam mendukung Pelaksanaan Penyuluhan hukum tentang Restorative Justice.
- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sultra sebagai Mitra Kerja Dalam Kategori pelibatan perancang PUU dalam perencanaan program pembentukan Perda
- Kepolisian Daerah (Polda) Sultra sebagai mitra kerja dalam kolaborasi Kamtibmas khusus di Lapas/Rutan dan Keimigrasian
- Universitas Halu Oleo (UHO) sebagai Mitra kerja atas dukungannya dalam pelibatan Sumber Daya Manusia
- Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sultra sebagai mitra kerja dalam rehabilitasi terhadap Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Perempuan Tindak Pidana Narkotika di LPP Kelas III Kendari.
- Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Sultra sebagai Mitra Kerja dalam pendampingan akuntabilitas pelaksanaan anggaran.
- Biro Hukum Pemerintah Provinsi Sultra sebagai mitra kerja dalam pembentukan Perda tentang sistem penyelenggaraan pemerintahan daerah berbasis data Desa/Kelurahan Presisi.
- Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Sultra sebagai mitra kerja dalam dukungan percepatan layanan perseroan perorangan dan layanan Kekayaan Intelektual (KI).
- Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Sultra sebagai mitra kerja dalam pembentukan Perda tentang sistem penyelenggaraan pemerintahan daerah berbasis data Desa/Kelurahan Presisi.
- Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Sultra sebagai mitra kerja dalam pembentukan Perda tentang sistem penyelenggaraan pemerintahan daerah berbasis data Desa/Kelurahan Presisi.
- Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida) Sultra sebagai mitra kerja dalam riset dan kajian buku hukum adat.
- Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Kendari sebagai mitra kerja dalam peningkatan layanan masyarakat dan prekurs di Rutan Kelas II A Kendari.
- Dinas Pertanian Kota Kendari sebagai Mitra kerja dalam pengolahan lahan pertanian holtikultura di Lapas Kelas II A Kendari.
- Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Kendari sebagai mitra kerja dalam pengelolaan barang milik negara (BMN) selaku pengelola barang.
- Klinik Prodia Cabang Kendari sebagai mitra kerja dalam pemeriksaan kesehatan mobile di Lapas Kelas II A Kendari.
- UPT Badan Kepegawaian Negara Kendari sebagai mitra kerja dalam mensukseskan penyelenggaraan seleksi CAT bagi CASN Kemenkumham dan Taruna Poltekip/Poltekim.
- Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Kendari sebagai mitra kerja dalam melaksanakan kewenangan perbendaharaan dan bendahara umum negara penyaluran pembiayaan atas beban anggaran.
- Ombudsman RI perwakilan Sultra sebagai mitra kerja atas kerjasama dalam penguatan pelayanan.
- Notaris Kota Kendari, Muhammad Farid Azhari sebagai Mitra Kerja Kemenkumham atas Pelaporan Silaris Terbaik.
Penghargaan kepada dua pegawai teladan lingkup Kanwil Kemenkumham Sultra :
- Bambang Haryanto, Bc.IP.,SH.,MH sebagai Pegawai Teladan atas prestasi dan kontribusinya dalam bidang kesenian serta turut berperan aktif dalam pencatatan 9 Hak Cipta.
- Elisa Pardede, S.Sos.,M.Si sebagai Pegawai Teladan atas prestasinya dalam mencapai kinerja yang baik dan integritas yang tinggi dalam pelaksanaan tugas dan fungsi di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sultra.(IMR/FNN).