Disambut Antusias Warga Lepo-Lepo, Abdul Rasak-Afdhal Tawarkan Bantuan Modal UMKM Sampai 500 Juta Pertahun dan Rumah Kreatif

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, KENDARI – Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Kendari, Abdul Rasak-Afdhal Nomor Urut 5 disambut antusias oleh Warga Jalan Subsidi, Kelurahan Lepo-Lepo, Kecamatan Baruga, Kota Kendari.

Pasangan Calon Nomor urut 5 yang diusung oleh 4 Partai Politik yakni Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Buruh dan Partai Garuda mengusung Tagline “Kita Kendari”.

Selain itu, pasangan calon ini mengusung tiga program unggulan yakni Bantuan permodalan UMKM sampai Rp. 500 juta, Gelangang Remaja di setiap Kecamatan dan rumah kreatif di setiap Kecamatan.

Hal ini diungkapkan oleh Calon Wakil Walikota Kendari, Afdhal saat diwawancara oleh awak media usai kegiatan silahturahmi di salah satu rumah warga di Jalan Subsidi, Kelurahan Lepo-Lepo, Kecamatan Baruga, Kota Kendari, Minggu (6/10).

“Program rumah kreatif ini akan membantu pelaku UMKM dalam mengembangkan usahanya. Jadi di situ pelaku-pelaku UMKM yang jalan masih agak sulit mendapatkan masalah kualitas produknya, atau pemasarannya akan dibantu di rumah kreatif,”jelasnya.

Lanjutnya, di rumah kreatif nanti, akan banyak pelatihan-pelatihan tergantung dari usahanya.

“Jadi kalau dia selama ini perbengkelan. Ya, kita akan bantu perbengkelannya, bagaimana kemampuannya? Ada juga kalau UMKMnya bergerak di kuliner, kita akan bantu peningkatan kualitas produk makanannya, seperti itu. Jadi kalau UMKM Kuliner, bukan hanya kualitas produknya, tapi juga packingnya, promosi dan pasarnya,”imbuhnya.

Sambungnya, kalau untuk akses permodalannya, ada dua sumber yakni hibah dari pemerintah, terus ada juga, bantuan dari pihak swasta, kita kerjasama dengan Bank-Bank swasta. Dan nilai bantuan UMKMnya akan disesuaikan dengan kapasitas produksi dari UMKM tersebut.

  • Bagikan