Program ini juga diharapkan dapat menjadi model bagi masyarakat luas dalam mengoptimalkan lahan pekarangan untuk kebutuhan pangan sehari-hari.
Melalui pendekatan terintegrasi dan berkelanjutan, Polda Sultra berkomitmen untuk terus mendorong terwujudnya ketahanan pangan di wilayahnya, sekaligus mendukung program pemerintah dalam menyediakan makan bergizi gratis bagi masyarakat yang membutuhkan.
Dengan adanya Program P2L ini, diharapkan dapat tercipta kemandirian pangan di tingkat rumah tangga serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pemanfaatan lahan pekarangan untuk kesejahteraan bersama.(IMR/FNN).