Sambungnya, mungkin ini akhir dari penugasan saya sebagai Panglima, mungkin ada hal yang kurang berkenan, saya menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya.
“Kalian tetap berada di hati saya & salam dari istri saya Ibu Arinta Andi Sumangerukka yang tidak bisa hadir karena mengikuti HUT Persit di Kodam,” pungkas mantan Kabinda Sultra ini.
Sementara itu, Wakil Bupati Muna H. Abdul Malik Ditu dalam sambutannya mengatakan bahwa kunjungan Pangdam XIV/Hsn beserta rombongan merupakan kehormatan bagi pemerintah daerah dan masyarakat Kabupaten Muna dan Muna Barat.
“Selamat datang dan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Mayjen TNI Andi Sumangerukka beserta rombongan, ini merupakan kehormatan bagi pemerintah daerah bisa bersilaturahmi dan bertatap muka bersama bapak Pangdam,” ungkap Abdul Malik Ditu.
Diakhir sambutannya, Wakil Bupati Muna ini juga mengharapkan silahturahmi ini akan meningkatkan hubungan dan kerjasama yang yang selama ini sudah terjalin dengan baik antara masyarakat dengan anggota TNI di wilayah Kabupaten Muna dan Muna Barat. (ismar/FNN)