FAJAR.CO.ID, KENDARI – Ketua Dewan Pers (DP) Muhammad Nuh dan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Atal S. Depari sampaikan terima kasih kepada Presiden RI Joko Widodo, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) RI, masyarakat Sulawesi Tenggara (Sultra) yang telah menjadi Tuan Rumah yang sangat luar biasa dan insan pers di seluruh Indonesia yang telah menghadiri perayaan Hari Pers Nasional (HPN) 2022 di Kota Kendari, Rabu (9/2)
Ketua Dewan Pers (DP), Muhammad Nuh dalam sambutan di hari puncak HPN 2022 menyampaikan rasa terima kasihnya dan apresiasinya kepada semua pihak atas terlaksananya kegiatan HPN tersebut, dan berjanji akan melaksanakan beberapa MoU dengan berbagai pihak demi kemajuan pers Indonesia dan bangsa Indonesia kedepan.
“Kami pun menyampaikan rasa terima kasih kepada Bapak Gubernur Sultra Ali Mazi dan masyarakat Sultra sebagai tuan rumah yang sangat luar biasa sekali,” ungkapnya.
Lanjut mantan Mendikbud ini, kita semua tahu, dalam mengelola bangsa dan negara ini kita mengunakan sistem demokrasi, kita juga tahu bahwa pers merupakan saudara kandung dari eksekutif, legislatif, dan yudikatif, jadi kita ini adalah keluarga besar, namanya keluarga NKRI, bapaknya sama, ibunya sama, yaitu ibu Pertiwi.
Lanjutnya, meskipun demikian, nasabnya memang sama, tapi terkadang nasibnya berbeda. Tapi kita ini keluarga yang mulia, keluarga baik, keluarga yang terhormat, jadi keluarga NKRI.
“Kami sangat yakin, seyakin-yakinnya tidak ada saudara yang rela, kalau saudaranya itu sakit, tidak ada saudara yang abai, kalau saudaranya itu terlunta-lunta, mereka itu selalu yakin kebersamaan antara eksekutif, legislatif, dan yudikatif, serta insan pers menjadi satu kesatuan untuk membangun bangsa dan negara ini.