Sambungnya, hadirnya Kantor Bank Sultra Cabang DKI Jakarta ini, diharapkan dapat memperluas jangkauan wilayah layanan demi memudahkan nasabah bank Sultra yang berada di DKI Jakarta dan sekitarnya dalam bertransaksi mengunakan layanan Bank Sultra, selain itu juga diharapkan dapat mempermudah akses terhadap pelayanan Bank Sultra bagi pengusaha dan investor yang berkantor pusat di DKI Jakarta, baik yang saat ini sedang berinvestasi maupun yang ingin membuka usahanya di wilayah Sultra.
“Untuk itu, keberadaan kantor Cabang Bank Sultra yang akan diresmikan hari ini, harus dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dan nasabah Bank Sultra di wilayah DKI Jakarta,”harapnya.
Sebelum mengakhiri sambutan ini Ali Mazi, saya selaku Gubernur Sultra, tak lupa menyampaikan terima kasih dan Apresiasi kepada direksi bank Sultra bersama jajarannya atas segala upaya dalam mengembangkan, serta meningkatkan daya saing dan peran Bank Sultra.
“Saya juga menitip pesan khususnya kepada segenap unsur manajemen Bank Sultra untuk terus berkomitmen dan bahu membahu dalam meningkatkan kinerja Bank Sultra dari tahun ke tahun,”
“Semoga kedepan Bank Sultra dapat terus maju dan dapat bersaing secara sehat dengan bank-bank lainnya dan semoga Bank Sultra dapat terus menjadi bagian penting bagi kemajuan perekonomian daerah Sultra sekaligus perekonomian bangsa dan negara kita,”pungkasnya.(IMR/FNN)