Ini Juara Kendari Rock Festival 2022

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, KENDARI – Kendari Rock Festival yang digelar oleh Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ( Disparekraf) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) bekerjasama dengan DCool Managemen mulai 3 – 5 November 2022 sukses terlaksana, Sabtu (5/11) malam.

Dan dalam ajang yang baru lagi diselenggarakan ini, dengan total hadiah Rp 22,5 Juta, akhirnya melalui keputusan Dewan Juri memutuskan 3 pemenang Kendari Rock Festival yakni Juara I Rock Show Rose Band dengan hadiah 10 juta Rupiah, Juara II Why Not Reborn Band dengan Hadiah 7,5 Juta Rupiah, dan Juara Ke III Nandra Band dengan hadiah sebesar 5 Juta Rupiah.

Kegiatan ini juga ditutup dengan penampilan beberapa musisi Legend Kota Kendari yakni Andry and Friend, dan Gabungan Musisi Legend Kendari yakni Edy Sarewo (Lead Gitar), Gafur Sarewo (Drummer), Adhy Pidani (Vokalis), Deny Punk Kostrad Band (Bassis), Sudirman DColl (Basis) dan Muhlis GNX (Rhythm II).

Pantauan fajar.co.id, kegiatan ini disambut antusias oleh musisi Kota Kendari dan Sultra, dan terlihat banyak penonton yang hadir dan ikut berjamming bersama para musisi.

“Kami dewan Juri, saya Lulu Bakri, Juri II Edy Sarewo, Juri III Muhlis sepakat memilih tiga juara pada festival ini, untuk juara III dengan nilai 819 jatuh pada Nandra Band, untuk juara kedua, dengan selisih angka antara juara III dan Juara II terpaut hanya 6 poin, dan Juara ke II pada festival malam ini dengan nilai 825 jatuh pada Why Not Reborn Band,”ujar Lulu mewakili Dewan Juri.

Lanjutnya, dan untuk Jawara untuk Juara I jatuh pada Rock Show Rose Band.

  • Bagikan