FAJAR.CO.ID, KENDARI – Dua dari tiga mega karya duet Ali Mazi-Lukman Abunawas (AMAN) sudah tuntas 100 persen. Jalan wisata Kendari-Toronipa dan perpustakaan modern sudah dapat diakses masyarakat. Sementaras mega proyek lainnya, Rumah Sakit (RS) Jantung masih tahap finishing. Progresnya diklaim sekira 99 persen.
“Untuk progres pengerjaan RS Jantung sudah 99 persen saat ini. Adapun satu persen itu, tinggal tahap finishing,” ujar Kepala Dinas Cipta Karya Bina Kontruksi dan Tata Ruang Pemprov Sultra, Pahri Yamsul, kepada Kendari Pos, kemarin.
Tiga karya megah Aman itu disebut-sebut bakal diresmikan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) secara bersamaan. Kendati belum ada jadwal, Pemprov Sultra sudah mulai menyiapkan agenda peresmian tiga proyek strategis Aman.
“Untuk peresmian, kita menunggu sinkronisasi perkembangan saat ini antara jalan wisata Kendari-Toronipa, perpustakaan moder dan RS Jantung. Setelah itu baru bisa diresmikan. Yang jelas, perpustakaan sudah tidak ada masalah. Kalau RS jantung sudah 99 persen, tinggal finishing. Kita masih tunggu jalan wisata Kendari-Toronipa selesai,” jelas Pahri Yamsul.
Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga Provinsi Sultra, Yudi Masril meluruskan informasi terkait agenda peresmian tiga mega proyek menunggu tuntasnya pengerjaan jalan wisata Kendari-Toronipa.
“Justru yang belum selesai itu RS Jantung, karena masih finishing. Finishing itu agak lama. Yang jelas untuk jalan wisata, sudah tidak ada masalah, malah sudah difungsikan dan diakses masyarakat. Jalan wisata itu tinggal menunggu peresmiannya,” ujar Yudi Masril.