Pastikan Keselamatan dan Keamanan Mudik Lebaran, Ditpolairud Polda Sultra Tinjau Arus Mudik di Pelabuhan Torobulu

  • Bagikan

“Alhamdulillah, situasi keamanan secara keseluruhan di Pelabuhan Torobulu cukup baik. Meskipun ada laporan tentang para pemudik yang frustrasi yang menunggu dalam waktu lama dan berteriak, namun situasi dengan cepat dan efektif ditangani oleh personel TNI dan Polisi yang hadir di tempat kejadian,”terangnya.

Kombes Pol Andi Adnan mengatakan penting untuk memastikan bahwa semua tindakan pencegahan dilakukan untuk menjaga lingkungan di pelabuhan aman, terutama mengingat tingginya lonjakan pemudik selama liburan lebaran.

Ia pun menghimbau penumpang dan pemudik untuk mematuhi peraturan dan pedoman yang diberlakukan oleh pihak berwenang, bahwa setiap keputusan yang dibuat oleh regulator, aparat keamanan, dan pejabat pemerintah adalah demi kebaikan dan keselamatan publik.

Oleh karena itu, kata dia, jika kapal sudah dalam kapasitas penuh, ia menyarankan para pemudik untuk mengikuti aturan dan tidak menyalahkan siapa pun atas ketidaknyamanan tersebut.

“Jadi kalau memang seandainya kapalnya penuh tidak bisa nambah penumpang, tolong ikuti itu. Tidak usah menyalahkan karena itu semua demi kebaikan dan keselamatan masyarakat,” tegasnya.

Tidak hanya kepada para penumpang, perwira tiga melati itu juga menghimbau kepada operator Pelabuhan Torobulu untuk secara ketat mengikuti dan melaksanakan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang ada. Hal ini guna memastikan bahwa kapal dianggap layak jalan sebelum mengizinkannya beroperasi untuk menghindari bahaya keselamatan.

Mantan Kapolres Bombana itu menyarankan kepada para petugas berwenang untuk melakukan pemeriksaan dan pengujian menyeluruh untuk menentukan apakah sebuah kapal layak berlayar atau tidak. Karena hal ini sangat penting dalam memantau dan menjaga langkah-langkah keselamatan dan keamanan di pelabuhan.

  • Bagikan