Lima Notaris Asal Provinsi Sultra Resmi Dilantik Sebagai Pengurus Pusat Ikatan Notaris Indonesia Periode 2023-2026

  • Bagikan

Tri Firdaus berharap pengurus INI, mulai dari pusat, wilayah, dan daerah tetap menjaga keharmonisan anggota serta dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Dia menekankan, sebagai wadah tunggal, INI berkewajiban mempertahankan dan berkontribusi kepada masyarakat luas serta memberikan eksistensi dan sumbangsih pada pembangunan hukum di Indonesia.

Ditegaskannya, baik Pengurus Pusat, Wilayah, dan Daerah adalah satu tatanan kepengurusan yang terstruktur dan dapat mendorong kemajuan organisasi dengan segala dinamika yang ada.

“Kehormatan ini yang kita jaga, agar kita guyub satu sama lainnya,” pintanya.

Sementara itu, salah satu Pengurus Pusat INI asal Sultra, Irsan Haerudin usai dilantik mengungkapkan, akan menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya dan dapat berkontribusi terhadap PP-INI.

“Dengan dilantiknya saya sebagai pengurus pusat akan menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya serta dapat berkontribusi dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Indonesia,”pungkasnya.(IMR/FNN).

  • Bagikan