Selanjutnya, Grup C, PWI Butur, Edisi Indonesia, PWI Konsel dan IJTI Sultra. Dan terakhir Grup D, TVRI, Rakyat Sultra, Pers Koltim dan Teramesa.
“Pertandingan akan sengit. Sebab rata-rata tim menurunkan pemain terbaik,” ucapnya.
Iman berharap, seluruh tim bermain sportif, sebab ajang ini paling utama adalah silaturahmi sesama insan pers yang ada di Sultra.
“Menang atau kalah adalah bagian dari pertandingan, jangan jadikan turnamen ini untuk memenuhi ambisi gelar. Tapi, sebagai silaturahmi sesama pekerja media,”pungkasnya.(IMR/FNN).