Lebih lanjut Izmid menuturkan bahwa Relawan Gen Z Brader Afdhal merupakan kumpulan pemuda-pemudi yang tersebar di beberapa Kelurahan yang ada di Kota Kendari. Pihaknya juga memastikan untuk melibatkan diri secara optimal dalam panggung demokrasi yang puncaknya akan digelar pada tanggal 27 November mendatang.
“Saat ini Gen Z Brader Afdhal sudah tersebar di beberapa Kwlurahan, dan kami juga terus melakukan konsolidasi disemua titik yang ada. Masing-masing dari kami, saya beri tanggung jawab untuk memastikan dan membangun basis di 67 Kelurahan, 11 Kecamatan yang ada di Kota Kendari, untuk segera dimasifkan hingga ke akar rumput. Tentu kami sangat optimis, kami melihat karakter kemempinan yang dimiliki oleh Afdhal layak untuk memimpin Kota Kendari,” tambahnya.
Lanjut, Afdhal juga sudah menjajaki silaturahmi bersama masyarakat secara umum untuk dinyatakan siap bertarung dalam pemilihan Walikota Kendari 2024.
“Beliau sudah membangun komunikasi dengan beberapa Partai Politik untuk maju sebagai Calon Wali Kota Kendari. Dengan kesiapan yang beliau punya, maka kami pastikan Ir. Afdhal, ST.,M.PW.K siap lahir dan batin untuk bertarung memperebutkan kursi 01 di Kota Kendari,”pungkasnya.
Sementara itu, dukungan juga datang dari Rahim warga Tunggala, Kelurahan Wua-wua, Kecamatan Wua-wua, Kota Kendari dalam sebuah pertemuan buka puasa bersama.
“Iya, benar kami sangat berharap ada sosok pemimpin di Kota Kendari ini yang seperti Ir. Afdhal, ST.M.PW.K. Kota Kendari butuh seorang Insyinur yang paham dengan penataan Kota dan perencanaan wilayah Kota, agar Kota Kendari ini dapat tertata dengan baik, sehingga bebas dari banjir, bersih dari sampah, dan air PDAMnya lancar, serta ada penataan infrastruktur khususnya di Lorong-lorong di Kota Kendari ini, dan masyarakatnya aman dan sejahtera,” ujar Rahim.