FAJAR.CO.ID, KENDARI – Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Kepolisian Daerah (Polda) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) gelar kunjungan ke Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) atau Lembaga Adat di Provinsi Sultra.
Kunjungan Ditbinmas Polda Sultra kali ini dilaksanakan di Kantor Yayasan Keluarga Kerajaan Laiwoi Konawe di Jalan Jati Raya, Kelurahan Wowawanggu, Kecamatan Kadia, Kota Kendari
Dan diterima langsung oleh Dewan Pendiri Yayasan Keluarga Kerajaan Laiwoi Konawe Raja Laiwoi X Drs. H. Irwan Tekaka Saosao, Ketua Yayasan Keluarga Kerajaan Laiwoi Konawe Jamal Nasir Saosao, Sekretaris Yayasan Keluarga Kerajaan Laiwoi Konawe Anakia Endry Irwan Tekaka, dan beberapa pengurus.
Paur Binorsosmas Subdit Polmas Polda Sultra, IPTU Muhtar Abduh saat diwawancara oleh fajar.co.id, usai kegiatan kunjungan ini menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu program Polri, khususnya Binmas dalam rangka untuk melindungi Ormas-ormas, Lembaga Adat yang sudah terdata secara resmi di Kesbangpol.
“Dalam hal ini kita melakukan pembinaan terutama melihat keberadaan kantor Ormas-ormas atau Lembaga Adat tersebut, mengedukasi pengunaan-pengunaan ormas dan lembaga adat yang berhubungan dengan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas),”jelasnya.
Lanjutnya lagi, kegiatan ini juga dalam rangka memastikan jangan sampai ada ormas-ormas yang terlibat dengan paham-paham yang tidak sesuai dengan aturan-aturan atau perundang-undangan yang berlaku di negara kita dan menghimbau agar menghindari sikap-sikap intoleransi, radikalisme, dan terorisme.