FAJAR.CO.ID, KENDARI – Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso bersama sejumlah Pejabat Utama (PJU) Komando Daerah Militer (Kodam) XIV/Hasanuddin melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) di Makorem 143/Halu Oleo (HO) disambut langsung oleh Komandan Resor Militer (Danrem) 143/HO Brigjen TNI Ayub Akbar didampingi para PJU Korem 143/HO, di Kota Kendari. Senin (15/5).
Setibanya di Makorem, Pangdam XIV/Hasanuddin disambut dengan hormat jajar dari Regu Dinas Keamanan Korem 143/HO yang kemudian diiringi yel-yel pembakar semangat oleh prajurit.
Kepada Prajurit, PNS dan Persit KCK Koorcabrem 143/HO dan Yonif 725/Woroagi, Pangdam menyampaikan bahwa tujuannya datang ke Makorem secara mendadak, merupakan hal yang disengaja untuk bertatap muka dan ngobrol santai bersama para anggotanya dengan menyampaikan penekanan-penekanan yang telah diperintahkan oleh Pimpinan Angkatan Darat.
“Hal ini saya lakukan, saya ingin kalian memahami bahwa kita dalam bekerja jangan punya persepsi biasanya begini, saya ingin merubah itu semua, kita datang tuntutan perkembangan jaman saat ini, jadi saat ini dunia sudah tanpa batas dan mungkin masukan-masukan kita saat ini lebih banyak dari media sosial, artinya kita tidak bisa menghindari dari dampak itu yang bisa kita hadapi yaitu dengan penuh kedewasaan dan penuh kebijakan,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Jenderal bintang dua tersebut berpesan kepada para prajuritnya untuk senantiasa melaksanakan tugas dan tanggungjawab sesuai jabatan yang diemban dalam satu komando apapun pangkat dan jabatannya dengan terus berbuat yang bermanfaat bagi orang lain atau masyarakat.